Cover for My cute bottle

11.31 0 Comments A+ a-

Suka sekali dengan botol kaca, kalau lihat kosong dan tidak terpakai langsung disimpan, padahal tak tau mau dibuat apa. Karena kemarin habis nyari biji saga banyaaaak, jadilah itu bocol kaca dibuat menyimpan biji saga merah yang cantik. Dan untuk menutupi karat dan merk pada tutup botol, kita tutup dengan hasil rajutaan. Cekidot..









Pola Mawar Rajut

07.32 0 Comments A+ a-



Beberapa waktu sudah pernah share hasil rajutan bunga mawar, sekarang mau mencoba share polanya ya, semoga bermanfaat :D

Bahan :
Benang Katun
Hook ukuran 3mm

Hasil : diameter (+/-) 7 cm

  1. Buat 65 ch
  2. Baris 1 : Pada ch ke-6 dari jarum hakken buat dc, *buat 3 ch, lewati 1 rantai, buat dc di rantai berikutnya*, ulangi dari * sampai * hingga berakhir pada ch 65.
  3. Baris 2 : ch 3, balik, pada loop 3 ch buat : 1dc, 3 ch, 2 dc, ch 1. Pada loop 3 ch selanjutnya bust *2dc, 3 ch, 2dc, ch1*, ulangi dari*sampai* pada loop yang selanjutnya hingga akhir.
  4. Barus 4 : ch 3, balik, pada loop 3 ch buat : *7 dc, slip stich pada ruang 1sc*, ulangi dari * sampai * hingga akhir
  5. Baris 5 : Slip Stich di setiap stich.
  6. Matikan benang, sisakan benang agak panjang untuk meenjahit dasar hingga membentuk bunga mawar. Kemudian pasang pin unntuk dijadikan bros atau mempercantikan pakaian anda.

Selesai, selamat mencobaaaa... :D